-->

SMS Gratis

Sabtu, 22 Juni 2013

Bulan Suci Ramdhan, Bulan Penuh Berkah

By   Bahrul Ilmi

Rasanya baru saja kemarin kita telah selesai melaksanakan ibadah puasa di bulan ramadhan, namun ternyata ramadhan berikutnya sudah ada di depan mata. Ya, tidak lama lagi kita akan memasuki bulan suci ramadhan, bulan yang penuh berkah. Dan itu artinya kita harus berpuasa selama sebulan penuh.

Seperti yang kita tahu bahwa puasa itu artinya adalah menahan. Menahan diri dari semua jenis hawa nafsu yang bersifat buruk yang ada di dalam diri kita. Berpuasa juga bisa mendatangkan banyak manfaat bagi diri kita.

Selain mendapat pahala, puasa juga bisa mendatangkan manfaat bagi diri kita seperti membuat tubuh kita menjadi sehat, pikiran menjadi bersih dan tenang, dan juga dapat mengurangi sifat-sifat buruk yang ada dalam diri kita.

Selain beberapa manfaat di atas, bulan puasa (bulan suci ramadhan) dapat menberi banyak manfaat untuk bekal kita di akhirat kelak, kita sebagai seorang muslim tentu mengetahui dan mempercayai akan adanya hari akhir. Agar bisa hidup bahagia di hari akhir nanti, kita harus meperbanyak amal ibadah kita selagi masih di dunia untuk bekal kita kelak di hari akhir kemudian.

Semua hari dan semua bulan yang ada menurut pandangan islam adalah baik, namun ada hari dan bulan yang lebih baik dari hari dan bulan yang lain. Salah satunya hari-hari yang ada di bulan suci ramadhan. Setiap hari dalam bulan suci ramadhan menyimpan begitu banyak berkah dan pahala yang bisa kita kumpulkan.

Jangankan ibadah yang yang dianjurkan oleh agama, bahkan tidurpun kita masih bisa mendapat pahala. Tapi tidak juga harus tidur sepanjang hari sobat. Bukannya dapat pahala malah dapat dosa karena meninggalkan ibadah wajib yang lainnya.

Menurut ilmu kesehatan puasa di bulan ramadhan sangat baik bagi kesehatan tubuh kita, kenapa? Karena di bulan puasa pola makan kita teratur dan juga organ-organ di dalam tubuh kita terutama organ-organ yang mencerna makanan bisa beristirahat dari aktivitasnya di bulan-bulan yang lain.

Hal tersebut dapat menjaga agar organ-organ yang ada di dalam tubuh kita tetap terjaga dan terawatt dengan baik. Sehingga kita bisa terhindar dari penyakit. Karena menurut informasi puasa juga bisa menyembuhkan beberapa penyakit seperti gula darah dan maag (mah).

Nah, banyak sekali bukan hikmah dan berkah di bulan suci ramadhan, jadi nggak sabar buat puasa. Sobat gimana sekarang juga ingin puasa rutin di bulan ramadhan? Bagus, sebagai seorang muslim/muslimah kita memang harus seperti itu.

Mari kita sambut bulan suci ramadhan, bulan penuh berkah dengan hati yang ihlas dan semangat ramdhan ramadhan yang begitu besar.
MARHABAN YA RAMADHAN

1 komentar:

Jika tulisan ini bermanfaat tolong dikomentari yach.....