Warami Nurbiyanti KPK
Berdiri di bumi yang Engkau ciptakan.
Diselubungi oleh gumpalan-gumpalan
putih biru nan jauh di sana.
Indahnya ketika mata ini mampu menatap
ke atas.
Mata indah kita pun melihat Kuasa
Allah.
Langit.
Bisakah aku menyentuhmu langit?
Atau bisakah kau turun menghampiriku?
Sepanjang mata memandang kau telihat
selalu cantik.
Ketika matahari muncul kau menemaninya.
Ketika berganti bulan kau pun tetap
menemaninya.
Sepanjang waktu kau tetap terlihat
indah.
Biru bercampur putih warna yang tak
menyilaukan mata kami.
Betah kami menatapmu langit.
Bisakah kami sepertimu langit?
Cantik dan indah sepanjang waktu
Bisakah di hadapan Allah kami
sepertimu?
Cantik dan indah sepanjang waktu
Cantik hati kami, cantik prilaku kami
Indah perkataan kami, indah keislaman
kami
Cantik dan Indah yang membuat Engkau
semakin menyayangi kami.
Cantik dan indah yang tidak menyilaukan
saudara kami.
Cantik dan indah yang membuat saudara
kami betah bersama kami.
………
Kala ku pandang ciptaan-Mu yang lain
Tak kalah indah dari langit
Dimana ada air di situ ada dia
Dia berlari dan berkejar-kejaran tak
henti sepanjang waktu
Apa yang dia kejar setelah sampai di
bibir pantai itu?
Ombak
Kau terlihat kuat tak letih sepanjang
waktu berlari berkejar-kejaran bersama ombak yang lain
Saat air telihat tenang kau pun tetap
bergelombak meski tak sekuat biasanya
Luar biasa
Bisakah kami sepertimu ombak?
Kau kuat sepanjang waktu, dan tetap
terus berlari demi menuju suatu tempat?
Bisakah kami sepertimu ombak?
Dengan semangat yang menggebu-gebu kami
berlari menuju Surga yng telah telah dijanjikan-Nya
Tetap berlari dan berkejaran sambil
menggandeng saudara-saudara muslim kami yang lain demi keridhoan-Mu.
Meski letih tak kami hiraukan
Kami tetap tenang melangkah
Kami bisa sepertimu LANGIT dan OMBA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jika tulisan ini bermanfaat tolong dikomentari yach.....